Dalam partai ujicoba melawan Persita
ini, Persija tampil dengan menurunkan kombinasi materi pemain muda dan
pemain senior seperti Leo Saputra, Rahmad Afandi, dan Galih Sudaryono.
Pemain anyar Persija seperti Anindito, Fery Komul juga ikut diturunkan
oleh Coach Iwan Setiawan.
Pertandingan ujicoba
ini berlangsung dengan skema menyerang dari kedua tim. Persija di babak
pertama harus kebobolan lebih dulu setelah Nanak melakukan own goal ke
gawang Persija yang dikawal Andritany. Ketinggalan lebih dulu membuat
Persija ingin mengejar ketertinggalan. Bermain di hadapan publiknya
sendiri Persija tampil offensive untuk menyamakan kedudukan. Namun
rapatnya barisan pertahanan Persita membuat Leo Saputra cs kesulitan
menembus gawang lawan. Babak pertama berakhir 0-1 untuk Persita.
Babak
kedua dimulai. Andritany keluar digantikan Galih Sudaryono. Rudi
Setiawan pun juga dimasukkan untuk mendukung skema serangan dari lini
sayap. Serangan Persija di lapangan jadi lebih hidup. Namun lagi-lagi
usaha Persija untuk menyamakan kedudukan masih nihil karena kiper
Persita tampil sangat baik di bawah mistar. Tampil di hadapan ratusan
pendukung Persija, Persita bukan berati bermain tanpa serangan. Beberapa
kali pemain depan Persita sempat menyulitkan pertahanan lawan namun
masih bisa dipatahkan oleh barisan pertahanan Persija. Babak kedua
berakhir kedudukan masih 0-1 untuk Persita.
Babak
ketiga, Rahmat Afandi masuk untuk mempertajam lini depan Persija.
Masuknya Rahmat Afandi menambah daya gedor di lini depan Persija. Skema
ini terbukti ampuh. Memanfaatkan kemelut di depan gawang Persita, Rahmat
Afandi berhasil memasukkan bola ke gawang lawan. The Jakmania yang
memadati lapangan Pelita, Sawangan pun sontak bersorak gembira menyambut
gol yang ditunggu-tunggu.
Namun sayang, hakim
garis mengangkat bendera di pinggir lapangan pertanda gol dianulir
karena Rahmat Afandi lebih dulu berada pada posisi offside. Skor tidak
berubah. Kedudukan masih unggul untuk Persita 0-1. Persija terus menekan
pertahanan lawan namun hingga peluit panjang dibunyikan kedudukan tetap
tidak berubah. Persita keluar sebagai pemenang dengan skor 0-1 atas
Persija.
Hasil kekalahan di laga ujicoba ini
menjadi pekerjaan rumah yang serius untuk Coach Iwan Setiawan dalam
meramu strategi permainan Persija. Hal ini tentu tidak mudah karena
terkendala belum semua pemain senior seperti Bambang Pamungkas dan Ismed
Sofyan ikut bergabung dalam latihan. Juga ditambah pemain asing seperti
Pedro Javier, Fabiano. Dan Gustavo Lopez yang menurut update terakhir
yang didapat, baru tiba di Jakarta Rabu, 21/12.
Seusai
pertandingan Iwan Setiawan mengungkapkan “Mohon maaf belum bisa
memberikan kemenangan untuk The Jakmania dalam laga ujicoba ini.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar